Berburu minuman lagi. Cuaca lagi panas, aseknya memang minum yang dingin-dingin. Biar kerongkongan seger, tak kering. Terik sinar matahari terasa menyengkat ubun-ubun kepala. Bahkan kulit terasa terbakar olehnya. Matahari lagi murka kah? Atau diri ini yang memang lemah. Lemah fisik dan mental. Ah boleh jadi semuanya salah. Saya hanya sekedar berpraduga saja. Dan saya berharap, semuanya baik-baik saja.
Serbuk minuman kekinian, sekarang mudah sekali didapatkan. Di marketplace hampir semuanya ada. Bahkan gencar mempromosikan. Jadi yang ingin berbisnis atau membuka usaha minuman kekinian tidak perlu bingung lagi. Racikannya sudah tersedia, bahkan dengan aneka rasa pula. Silakan googling saja di marketplace. Dan harganya juga sangat terjangkau.
Sebenarnya yang paling enak ya ikut gabung ke franchise. Serbuk minumannya sudah disediakan. Takaran cara membuatnya juga diajari. Biasanya jika ikut franchise, nanti ditrining terlebih dahulu, sebelum benar-benar diterjunkan langsung. Soal tempat bagaimana? Biasanya anggota yang mencarinya sendiri. Kalau jaman dulu, kalau ikut franchise lahannya juga disedikan. Tapi kini kayaknya beda. Mungkin pihak pengelola franchise kini tak mau rebot, cukup menyediakan peralatan dan serbuk minumannya saja.
Bahkan sekarang nama minuman kekinian kayaknya sudah keluar dari pakem. Dengan nama-nama unik dan aneh. Bahasa yang mengena anak milenial. Bagi saya mah, nama-nama yang jelimet dan kocak. Dengan nama-nama yang gaul, pastinya mudah mengena kalangan anak muda. Bisa lebih populer, dengan harapan pula bisa tersohor. Salahsatunya adalah minuman kekinian Lima Warna Dalgona dan Boba.
Saya belum sempat ngobrol-ngobrol lebih serius dengan pemilik gerai ini. Kenapa bisa dinamakan LIMA WARNA, sedangkan variant menunya lebih dari lima. Apakah nama lima warna mengacu pada lagu anak-anak yang sangat populer, Balonku Ada Lima? Entahlah. Saya hanya mereka-reka saja. Suatu saat saya akan menggali informasi lebih jauh, untuk mengobati rasa penasaran itu.
Selain saya suka petualang dengan minuman kekinian. Sebenarnya ada niat lain, ingin membantu mempromosikan usaha orang lain. Agar usaha tersebut bisa atau cepat lebih terkenal. Makanya target saya adalah stand minuman yang baru buka. Emang dapat imbalan mempromosikan usaha orang lain tersebut? Ah jangan suka begitu, berbuat baikkan perintah Tuhan dan Nabi, jadi saya hanya menjalankan perintahnya saja. Itu sudah cukup, seandainya ada fee, saya anggap sebagai bonus saja.
Bagiamana rasa dengan Minuman Lima Warna. Soal rasa, wow amazing banget. Manisnya bena-benar beda. Lebih kental. Dilidah benar-benar nampol, lengket. Rasa manisnya tidak hilang-hilang. Sungguh luar biasa segernya. Sampai saya beli tiga cup. Rasa coklat dan kopi yang saya suka. Saya sampai maruk begitu ya? Ketahuan baru gajian!
Warna dari pemanisnya juga sungguh menarik. Sangat mencolok banget. Jika warna kuning, warna kuningnya terang banget. Mungkin itu yang menjadi ciri khas dari minuman Lima Warna. Bagi yang ingin menjadi anggota franchise Lima Warna, modal awalnya berkisar empat jutaan. Bagaimana, ada yang terterik ingin membuka usaha minuman kekinian Lima Warna Dalgona dan Boba? Bisnis yang punya peluang cerah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar